KEMBANGKAN INDUSTRI HILIR PERUSAHAAN KELAPA SAWIT INI SIAP MELANTAI DI BEI
22 Juni 2018
Jakarta, Gatra.com - PT Mahkota Group Tbk siap melantai di Bursa Efek Indonesia (BEI). Perusahaan yang bergerak di sektor perkebunan kelapa sawit ini menawarkan harga Penawaran Umum Perdana Saham (Initial Public Offering/IPO) di kisaran Rp200-250 per saham. Direktur Utama PT Mahkota Group Tbk, Usli mengatakan dalam aksi korporasi ini perseroan menawarkan sebanyaknya 703.688.000 saham atau setara 20% dari modal ditempatkan dan disetor penuh perseroan melalui IPO.
"Sekitar 60% dari dana hasil IPO akan dialokasikan untuk pengembangan industri hilir kelapa sawit dan sisanya 40% untuk membiayai modal kerja entitas anak," katanya di Jakarta, Jumat (22/6).
Menurut Usli, pengembangan industri hilir kelapa sawit tersebut dilakukan melalui investasi ke anak usaha perseroan yaitu PT Mutiara Unggul Lestari (MUL). Oleh MUL, investasi ini disalurkan ke anak usahanya yakni PT Intan Sejati Andalan (ISA).
"Nantinya dana IPO oleh PT Intan Sejati Andalan akan digunakan untuk membiayai pembangunan pabrik refinery dan Kernel Crushing Plant di Jalan Duri-Dumai, Desa Bathin Sobaga, Kabupaten Bengkalis, Provinsi Riau," paparnya.
Usli menambahkan pembangunan pabrik tersebut membutuhkan waktu delapan bulan, terhitung tiga bulan sejak perseroan menerima dana hasil dana IPO, dimana nantinya pembangunan pabrik ini akan memberi nilai tambah bagi perseroan.
"Melalui pendirian pabrik, maka perseroan dapat memurnikan minyak sawit mentah menjadi olein (minyak makan) dan stearin (bahan baku margarin dan oleochemical) serta produk turunan lainnya," ungkap Usli.
Perseroan menunjuk PT Panin Sekuritas Tbk sebagai penjamin pelaksana emisi. Adapun saham yang ditawarkan ke publik ini akan dicatatkan dan diperdagangkan untuk pertama kalinya (listing) di Bursa Efek Indonesia pada 12 Juli 2018.
Sumber :
https://www.gatra.com/rubrik/ekonomi/bursa/328206-kembangkan-industri-hilir-perusahaan-kelapa-sawit-ini-siap-melantai-di-bei