Ikuti kami




PELUANG PENDANAAN MELALUI PASAR MODAL

31 Oktober 2018

Pekanbaru, (Analisa)

Guna memberikan "awareness" serta konsultasi teknis mengenai proses "go public" dalam rangka meningkatkan jumlah perusahaan tercatat di Bursa Efek Indonesia (BEI), PT Bursa Efek Indonesia, PT Kliring Penjamin Efek Indonesia dan PT Kustodian Sentral Efek Indonesia bekerja sama dengan Kamar Dagang dan Industri (kadin) Provinsi Riau, menyelenggarakan "Workshop Go Public" di Pekanbaru, pekan lalu.

PT Mahkota Group Tbk sebagai salah satu perusahaan terbuka di bidang pengolahan kelapa sawit dan PT Panin Sekuritas Tbk sebagai salah satu perusahaan terbuka yang bertindak sebagai penjamin emisi turut diundang sebagai narasumber pada acara dengan tema "Peluang Pendanaan Perusahaan Melalui Pasar Modal Indonesia" tersebut dihadiri kurang lebih 30 perusahaan anggota Kadin Provinsi Riau yang belum melantai di bursa.

Dalam sesi diskusi, Direktur Utama PT Mahkota Group Tbk Usli Sarsi yang juga didampingi salah satu Direksi Fuad Halimoen, banyak memaparkan mengenai manfaat serta persiapan yang dilakukan dalam proses "Initial Public Offering"(IPO), tahap demi tahap dilalui hingga berujung pada kesuksesan perusahaan listing perdana di Bursa Efek Indonesia pada 12 Juli 2018 lalu.

PT Mahkota Group Tbk menjadi salah satu contoh perusahaan yang mengambil peluang pendanaan melalui pasar modal guna menambah struktur permodalan untuk mengembangkan usahanya terutama di Propinsi Riau.

Turut hadir dalam kesempatan itu, Kepala Kantor BEI-IDX Riau Emon Sulaeman, Direktur PT Panin Sekuritas Prama Nugraha serta para pengurus Kadin dan Apersi Provinsi Riau.