UNIVERSITAS MTU GELAR WEBINAR PENGUNGKAPAN SUKARELA PAJAK VS TAX AMNESTY
11 Februari 2022
Universitas Mahkota Tricom Unggul (MTU) bersama dengan Kantor Konsultan Pajak Norbertus Simon menyelenggarakan Webinar Online Program “Pengungkapan Sukarela Pajak vs Tax Amnesty” Pukul 10.00 – 11.45, Jumat 18 Februari 2022.
Webinar ini mengundang Bapak Drs. Norbertus Simon, S.H., M.M., Ak dari Kantor Konsultan Pajak Norbertus Simon, Kuasa Hukum Pengadilan Pajak, Advokat/Lawyer sebagai Keynote Speaker bersama Rektor Universitas MTU, Dr. Dompak Pasaribu SE, M.Si, CPA, CACP.
Ketua Panitia Webinar Eka Martyna Theodora, S.E., M.M yang juga Ketua Program Studi Bisnis Digital Universitas MTU menginformasikan sebagaimana yang tertuang dalam Undang-Undang Harmonisasi Peraturan Perpajakan (UU HPP), Pengungkapan Pajak Sukarela dimulai 1 Januari sampai 30 Juni 2022, Kementerian Keuangan kembali mengadakan Program Pengungkapan Pajak Sukarela 2022 sebagai terusan Program Tax Amnesty Jilid I.
Substansi pokok pajak sukarela adalah wajib pajak orang pribadi dan badan tahun pajak 2015 dan sebelumnya serta yang telah mengikuti Tax Amnesty jilid I.
Karena itu lanjut Eka, melalui Webinar ini Universitas MTU membantu mensosialisasi informasi dengan berkolaborasi dengan Kantor Konsultan Perpajakan Norbertus Simon agar wajib pajak dapat memanfaatkan kesempatan Tax Amnesty II agar terhindar dari sanksi pajak mengingat ke depan pemerintah akan menerapkan era keterbukaan data berbasis IT beserta sanksi administrasinya.
Masih banyak wajib pajak yang telah mengikuti Tax Amnesty Jilid I masih bingung apa yang harus dilakukan apalagi ada harta yang belum dan atau kurang dilaporkan dalam masa pelaporan sebelumnya.
“Program Pengungkapan Sukarela Pajak (voluntary disclosure program) dipersiapkan untuk memberikan kesempatan kepada pelaku usaha yang merupakan wajib pajak dalam mengungkapkan harta yang belum dan atau kurang dilaporkan dalam masa pelaporan sebelumnya.
“Kita berharap dengan adanya Webinar ini semakin banyak wajib pajak yang memiliki kesadaran dalam melakukan pelaporan harta yang dimiliki. Mari kita ambil manfaat dari Pengungkapan Sukarela Pajak tahun 2022 ini kata Eka, sekaligus bersama mendukung program Pemerintah Indonesia,” katanya.
Pada Webinar ini dibuka oleh Ketua Yayasan Pendidikan Mahkota Tricom, Usli Sarsi. Bagi yang ingin mengikuti Webinar dapat melakukan registrasi di https://bit.ly/3rtT823 secara gratis. Untuk informasi lebih lanjut dapat menghubungi Eka Martyna Theodora, S.E., M.M di nomor kontak 081261605018 dan Nindya Banuary, M.Si di nomor kontak 082167192473. Setelah mendaftar para peserta bergabung dalam WAG : https://chat.whatsapp.com/Crl0sa03d9iGCLC4zFCE1S.